Selasa, 26 April 2011

Bersih - bersih selokan

Hari minggu pagi yang cerah itu, tampak muncul wajah - wajah cerah dari para teman - teman remaja karena baru saja pulang dari pasar. Yang tentunya sangat mengharapkan oleh2 dari pasar untuk sekedar ganjal perut. Jam sudah menunjukkan pukul 8 pagi, mereka sudah siap tempur melawan sampah2 yang menyumbat selokan di sekitar bedoyo lor. Minggu pagi itu memang diadakan kerja bakti untuk membersihkan selokan yang sudah dipenuhi oleh tanah dan sampah sehingga selokan menjadi dangkal dan aliran air tersumbat. 

ngasi mbokong barang
Dengan sigap sang Gathot mengomandani pasukannya untuk bersiap - siap memulai pekerjaannya. Dengan sigap tanah dan sampah2 yang berada doselokan mulai diangkat dengan cangkul. Walaupun matahari sudah naik setapak, hingga keringat bercucuran keluar, tapi pasukan tetap semangat untuk menyelesaikan pekerjaan yang berat itu. Hasilnya semua sampah dan tanah berhasil diangkat dari selokan, sehingga selokan terlihat bersih kembali dan siap mengantarkan air hujan yang cukup deras saat diguyur hujan deras.(chebe)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar